S A T U H U R U F

Diantara keutamaan membaca Al Qur’an adalah setiap huruf yang terbaca bernilai kebaikan.

Dalam hadits Ibnu Mas’ud radhiallahu ‘anhu Nabi ﷺ bersabda :

مَنْ قَرَأَ حَرْفًا مِنْ كِتَابِ اللَّهِ فَلَهُ بِهِ حَسَنَةٌ وَالْحَسَنَةُ بِعَشْرِ أَمْثَالِهَا لاَ أَقُولُ الم حَرْفٌ وَلَكِنْ أَلِفٌ حَرْفٌ وَلاَمٌ حَرْفٌ وَمِيمٌ حَرْفٌ

“Barangsiapa yang membaca satu huruf dari al-Qur’an maka baginya satu kebaikan dan setiap kebaikan dilipatgandakan menjadi sepuluh kali lipat. Saya tidak mengatakan الــم ialah satu huruf, akan tetapi ا satu huruf, ل satu huruf dan م satu huruf.”
HR. At Tirmidzi

Para ulama berbeda pendapat tentang makna huruf, apakah huruf yang dimaksud itu yang mengandung makna (huruf ma’ani) ?
Ataukah setiap jenis huruf hijaiyah ?

Imam Ibnu Muflih rahimahullah berkata,

وَالْمُرَادُ بِالْحَرْفِ عِنْدَ أَصْحَابِنَا: حَرْفُ التَّهَجِّي الَّذِي هُوَ جُزْءٌ مِنْ الْكَلِمَةِ ،

“Yang dimaksud dengan huruf menurut sahabat-sahabat kami (ulama hanabilah) adalah huruf tahajji (hijaiyah) yang merupakan bagian dari kata.”

📚 Al Adabus Syar’iyyah 2/440.

Alangkah agungnya pahala baca Al Qur’an. Lafaz Basmalah saja ada 21 huruf, apalagi surat Al Fatihah.

Barakallahu fikum

Add Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Style switcher RESET
Body styles
Color settings
Link color
Menu color
User color
Background pattern
Background image